Deddy Corbuzier Berpasangan dengan Ahok? Netizen Bilang...

jpnn.com - NAMA mentalis Deddy Corbuzier, dinilai cocok berduet dengan Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahja Purnama (Ahok) maju di Pilkada 2017. Melalui @mastercorbuzier di akun Instagramnya, netizen menilai keduanya cocok jika disandingkan.
Penilaian itu mencuat saat Deddy mengcapture saran salah satu netizennya di Instagram. Dia menyarankan agar mantan pacar Agnes Monica itu terjun ke bidang politik meramaikan bursa pemilihan Pilkada tahun depan.
"Ahok dan Deddy Corbuzier berpasangan? Nggak bisa kebayang deh. Pasti keren tuh. Sama-sama cerdas, keras dan menjunjung kebenaran di atas segalanya," kata pemilik akun @devan_yudistira, Minggu (13/3).
"Anda bukan lagi artis, level Anda politikus. Saya yakin kalau Anda terjun ke politik banyak yang dukung. Insya Allah," kata akun @taufan.moeharizaLevel.
"Kalau memang mau memberikan dampak besar untuk generasi muda, jauh lebih efektif melalui jalur politik daripada sosmed," ujar @adityanazar. (chi/jpnn)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Begini Respons Benny Simanjuntak Seusai Jonathan Frizzy Jadi Tersangka
- Jonathan Frizzy Jadi Tersangka, Perannya Dalam Kasus Vape Berisi Obat Keras Terungkap
- Begini Kondisi Pak Tarno Seusai Dirumorkan Mengemis di Kota Tua
- Semarak Ronakultura Menjelang Indonesia Fashion Week 2025
- Hamil Anak Kedua, Istri Onadio Leonardo Ungkap Perbedaan yang Dirasakan
- Ternyata Di Sini, Lokasi Penangkapan Jonathan Frizzy