Demonstran Rusuh Lempar Batu, Pegawai KPK Kocar-kacir

Demonstran Rusuh Lempar Batu, Pegawai KPK Kocar-kacir
Aksi massa di gedung KPK, Jakarta. Foto: Antara/Benardy Ferdiansyah

jpnn.com, JAKARTA - Sekelompok massa anarkistis melempari Gedung Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Jakarta Pusat, Jumat (13/9) dengan batu.

Aksi itu terjadi setelah massa membakar atribut pegawai KPK dan karangan bunga. Setelah api dipadamkan petugas kepolisian, aksi massa mengamuk dan mulai melempari gedung KPK dengan batu, sendal, dan tongkat kayu.

Sontak kumpulan awak media dan pegawai KPK yang hilir mudik di depan kantor KPK kocar-kacir. Para pegawai masuk ke dalam kantornya, sementara para wartawan masuk ke dalam press room.

Hingga berita ini diterbitkan, aksi massa yang semula ricuh sudah mulai mereda. Namun petugas kepolisian masih berjaga-jaga. (tan/jpnn)

Sekelompok massa anarkistis melempari Gedung Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Jakarta Pusat, Jumat (13/9) dengan batu.


Redaktur & Reporter : Fathan Sinaga

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News