Didominasi Intelektual, Formasi Pengurus Demokrat DKI Wajah Partai Modern

Didominasi Intelektual, Formasi Pengurus Demokrat DKI Wajah Partai Modern
Ketua DPD Partai Demokrat DKI Jakarta Mujiyono. Foto: Dok pribadi for JPNN

Ketua Tim Penjaringan, Dr. Ardi Wirdamulia mengatakan, usai dilantik AHY, DPD Partai Demokrat DKI Jakarta akan menyelenggarakan pendidikan dan pelatihan (diklat) berupa orientasi pengurus DPD Partai Demokrat DKI. Hal ini penting dilakukan untuk menyinergikan gerak dan langkah agar visi misi Ketua DPD Partai Demokrat DKI Jakarta tercapai dengan baik.

"Setelah pelantikan pengurus, akan padat agenda, mulai dari orientasi pengurus DPD Partai Demokrat DKI Jakarta, Musyawarah Cabang, penjaringan caleg dan lainnya. Tahap awal, kita fokus ke orientasi pengurus," kata Pria yang akrab disapa AW ini.

Dia mengungkapkan, orientasi pengurus ini akan diisi beragam materi dengan narasumber mumpuni, baik dari DPP, Pakar, hingga unsur KPU. Menurutnya, pengurus DPD Partai Demokrat DKI Jakarta yang didominasi kaum millenial ini harus mendapat pemahaman yang sama dalam meraih kemenangan bersama pada Pemilu 2024 mendatang. (dil/jpnn)

Mujiyono meyakini komposisi pengurus DPD Partai Demokrat DKI Jakarta periode 2022-2027 tersebut akan mampu meraih kemenangan bersama


Redaktur & Reporter : Adil

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News