Dihajar 5 Polisi, Siswa SMK: Kami Ditendang Seperti Binatang

Dihajar 5 Polisi, Siswa SMK: Kami Ditendang Seperti Binatang
Korban. Ilustrasi Foto: pixabay

jpnn.com, SUKADANA - Lima anggota Polres Kayong Utara, Kalimantan Barat, menganiaya belasan pelajar SMKN 1 Sukadana di Pantai Pulau Datuk, Kabupaten Kayong Utara, Senin (12/2) malam.

Akibatnya, lima pelajar mengalami luka dan memar di sekujur tubuh.

Saat ini, Provost Polres Kayong Utara masih memeriksa para pelaku penganiayaan itu.

Salah satu korban bernama Abdul Hamid mengatakan, kejadian berawal ketika teman perempuannya meminjam handphone miliknya untuk menghubungi kekasihnya, Vinki, pelajar SMAN 3 Sukadana.

Setelah itu, Hamid dan Vinki terlibat salah paham. Mereka sempat bertemu untuk menyelesaikan masalah.

Namun, tidak ada titik temu. Hamid dan Vinki bertemu lagi pada Senin malam.

Saat itu, Vinki kembali membawa teman-temannya. Hamid yang ketakutan lantas menghubungi kawan-kawannya.

Mereka kemudian bertemu di jalan tidak jauh dari kantor baru Samsat Sukadana

Lima anggota Polres Kayong Utara, Kalimantan Barat, menganiaya belasan pelajar SMKN 1 Sukadana di Pantai Pulau Datuk, Kabupaten Kayong Utara

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News