Dihujani Tembakan 3 Angka, Indonesia Kalah dari Korea

Dihujani Tembakan 3 Angka, Indonesia Kalah dari Korea
Timnas bola basket Indonesia saat menghadapi Korea Selatan pada Kualifikasi FIBA Asia window 3 di Angeles City Foundation Gym, Pampanga, Clark City, Filipina Kamis (17/6) WIB. (Twitter FIBA Asia)

Timnas basket Indonesia pada laga ini sebenarnya tampil solid dengan beberapa kali berhasil menahan serangan Korea.

Namun, leluasanya penembak tiga angka mencetak poin membuat Indonesia sulit mengejar.

Pendulang angka terbanyak bagi Indonesia adalah Lester Prosper yang berhasil double-double dengan 25 poin dan 12 rebound.

Abraham Damar Grahita ada di belakangnya dengan 16 poin dan lima rebound sementara Hardianus melengkapi perolehan dengan 12 poin. 

Hasil ini membuat Korea Selatan berhasil menang atas Indonesia dua kali pertemuan. Dalam pertemuan sebelumnya pada Window 1 di Jakarta, Korea juga menang dengan skor 109-76. (fiba/mcr16/jpnn)

Jangan Sampai Ketinggalan Video Pilihan Redaksi ini:

Indonesia sudah dua kali kalah dari Korea Selatan. Pertama di Jakarta, terbaru di Clark City, Filipina.


Redaktur & Reporter : Muhammad Naufal

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News