Dikritik Sana Sini, Luhut Tegaskan Tak Akan Melangkahi JK

jpnn.com - JAKARTA - Kepala staf kantor kepresidenan, Luhut Binsar Panjaitan kembali menegaskan bahwa tugasnya saat ini tidak akan melangkahi kewenangan Wakil Presiden Jusuf Kalla.
Ini disampaikannya setelah makin banyak kritik dilontarkan sejumlah kalangan atas jabatannya.
"Seperti saya katakan sebelumnya, tidak ada kewenangan yang lebih luas. Jadi kewenangan kami itu hampir sama dengan UKP4 (Unit Kerja Presiden Bidang Pengawasan dan Pengendalian Pembangunan)," ujar Luhut di kompleks Istana Negara, Jakarta, Selasa, (31/3).
Luhut merendah, bahwa ia dan jajarannya hanya membantu kerja presiden tanpa berusaha melangkahi kewenangan pihak lainnya. Luhut mengungkapkan semua kinerjanya tetap akan dilaporkan pada Presiden Joko Widodo.
"Saya hanya mempunyai tugas untuk melakukan evaluasi dan monitoring kegiatan di sektor ekonomi, pertahanan, dan keamanan. Plus komunikasi dengan parlemen maupun parpol," tegas Luhut.
Dalam menjalankan tugasnya Luhut di bantu lima deputi. Di antaranya Deputi I Bidang Monitoring dan Evaluasi Darmawan Prasodjo, Deputi II Bidang Pengelolaan dan Kajian Program Prioritas, Yanuar Nugroho, dan Deputi III Bidang Pengelolaan Isu Strategis Purbaya Yudhi Sadewa.
Berikutnya, Deputi IV Bidang Komunikasi Politik dan Diseminasi Informasi Eko Sulistyo dan Deputi V Bidang Analisis Data dan Informasi Strategis, Brigjen Andogo Wiradi. (flo/jpnn)
JAKARTA - Kepala staf kantor kepresidenan, Luhut Binsar Panjaitan kembali menegaskan bahwa tugasnya saat ini tidak akan melangkahi kewenangan Wakil
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Tuntaskan Kemiskinan, Khofifah Bersama Muslimat NU Terbukti Mampu Mengatasi Persoalan Rakyat
- Tingkat Kepuasan terhadap Pemerintah Capai 80 Persen, Peran TNI-Polri Dinilai Signifikan
- Chaidir Minta Peserta Seleksi PPPK tak Tergoda Rayuan Oknum yang Menjanjikan Kelulusan
- Pemprov Jateng: PLTS Off-Grid Bebas Dipasang Mandiri Tanpa Tergantung PLN
- Vasektomi Menjadi Syarat Penerima Bansos Berpotensi Pidana
- Haidar Alwi Nilai Jenderal Listyo Sigit Kapolri Terbaik Sepanjang Masa