Dituding Tak Transparan oleh KPK, Mendagri Jengkel

Dituding Tak Transparan oleh KPK, Mendagri Jengkel
Dituding Tak Transparan oleh KPK, Mendagri Jengkel
JAKARTA -- Mendagri Gamawan Fauzi jengkel dilaporkan oleh pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) ke Presiden Susilo Bambang Yudhoyono dengan tuduhan tidak melakukan tata kelola keuangan yang belum transparan.  Gamawan mengaku bingung atas sikap KPK itu.

Gamawan mengatakan, selama dua tahun sebagai mendagri, dirinya telah bekerja keras memperbaiki tata kelola keuangan di kementrian yang dipimpinnya. Hasilnya, tahun ini laporan keuangan Kemendagri mendapat opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK).

“Kita sangat setuju penegakan hukum, sekarang kok kita dikatakan tidak transparan, apanya yang tidak transparan?” kata Gamawan Fauzi kepada wartawan di Jakarta, Senin (3/10), dengan nada heran.

Yang lebih heran lagi, kata peraih Bung Hatta Award itu, selama ini KPK juga tidak pernah menanyakan perihal transparansi tata kelola keuangan kepada dirinya sebagai pimpinan lembaga.

JAKARTA -- Mendagri Gamawan Fauzi jengkel dilaporkan oleh pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) ke Presiden Susilo Bambang Yudhoyono dengan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News