DPR Apresiasi Langkah Pemerintah Luncurkan 5 Program Perlindungan Sosial

DPR Apresiasi Langkah Pemerintah Luncurkan 5 Program Perlindungan Sosial
Ketua Umum DPP Partai Golkar Airlangga Hartarto. Foto: Ricardo/JPNN.com

Menko Perekonomian Airlangga Hartarto sebelumnya menyatakan ada lima jenis perlindungan sosial yang sudah disiapkan pemerintah untuk mempertebal perlindungan sosial bagi masyarakat.

Yakni, kartu sembako yang ditujukan pada 18,8 juta keluarga penerima manfaat ditambah dua juta keluarga dari program keluarga harapan (PKH).

Stimulus itu nantinya dibarengi dengan pemberian bantuan langsung tunai (BLT) minyak goreng.

"Kartu sembako nanti ditambahkan bantuan minyak goreng yang besarannya Rp 300 ribu untuk tiga bulan atau Rp 100 ribu per bulan."

"BLT minyak goreng ini diberikan dalam tiga bulan dan diharapkan saat ramadan sudah bisa diberikan," kata Airlangga.

Pemerintah juga merancang bantuan subsidi upah bagi pekerja yang memiliki gaji di bawah Rp 3,5 juta per bulan.

Besaran bantuan tersebut, yakni Rp 1 juta per penerima yang ditujukan bagi 8,8 juta pekerja.

"Ada juga usulan bantuan usaha mikro yang besarannya Rp 600 ribu per penerima."

DPR mengapresiasi langkah pemerintah segera mempertebal perlindungan sosial bagi masyarakat.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News