DPR Buka Kesempatan Mahasiswa Magang di Rumah Rakyat

DPR Buka Kesempatan Mahasiswa Magang di Rumah Rakyat
Ilustrasi - Gedung Nusantara I DPR RI, Selasa (29/9/2020). ANTARA

"Harapannya pelaksanaan magang ini akan memberikan manfaat positif baik bagi peserta magang, perguruan tinggi, Setjen maupun DPR RI," paparnya.

Dikatakannya, dalam program 'Magang di Rumah Rakyat', penting sekali untuk memberikan konteks yang tepat pada setiap mahasiswa sebagai peserta magang, terutama dalam hal pelaksanaan fungsi-fungsinya yaitu legislasi, pengawasan, dan anggaran.

Dalam kesempatan itu, Indra menjelaskan, pada saat pertama kali datang, mahasiswa akan menjalani serangkaian kuliah/ceramah dari para narasumber yang kompeten di bidangnya.

Yakni, tentang ketatanegaraan serta kerumahtanggaan DPR RI dari para pimpinan di Sekretariat Jenderal DPR RI sebagai dasar pemahaman mereka mengenai ketatanegaraan dan tata kerja di DPR RI.

Tahap berikutnya, tambah dia, mahasiswa magang akan terlibat langsung dan tidak langsung dalam setiap proses pelaksanaan tugas dan fungsi DPR RI baik pada masa sidang maupun masa reses.

"Pembelajaran untuk mahasiswa magang akan dilakukan melalui enam mekanisme pembelajaran, yakni kuliah umum, audiensi, observasi, magang, simulasi dan evaluasi," tuturnya.

Selama satu semester, tambah dia, mahasiswa magang akan mengikuti proses dan segala macam aktivitas dalam koordinasi dan penyusunan rencana, program, dan anggaran kepada DPR RI.

Proses dan aktivitas tersebut akan dipandu oleh pendamping (mentor) internal yang ada dalam unit tersebut.

DPR membuka kesempatan seluas-luasnya bagi para mahasiswa untuk mengikuti magang di rumah rakyat.

Sumber ANTARA

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News