DPR Minta Usut Tuntas Masalah Beras Busuk di Gudang Bulog

DPR Minta Usut Tuntas Masalah Beras Busuk di Gudang Bulog
Beras. Ilustrasi Foto: Ricardo/JPNN.com

“Jadinya busuk. Kenapa ini dibiarkan?. Saya pernah melihat langsung. Saya bawa beberapa karung dan menunjukannya kepada Kepala Bulog,” tambahnya.

Sementara itu, anggota Komisi IV Ono Surono mendorong Budi Waseso melakukan audit terkait temuan tersebut. “Sesuai mekanisme dan peraturannya untuk mengatasi hal ini,” singkatnya.

Terkait beras di Bulog, Buwas meyakini, pihaknya bisa mengekspor beras ke sejumlah negara. Buwas mengatakan, ekspor beras dilakukan untuk memaksimalkan penyerapan produksi beras dalam negeri saat panen raya pada April hingga Mei 2019.

"Ada beberapa negara yang kami hubungi dan siap untuk membeli karena mereka butuh. Yang jelas ASEAN sudah siap," kata dia pada rapat kerja bersama Komisi IV DPR RI dan Kementerian Pertanian di Kompleks MPR/DPR Jakarta, Senin (21/1). (tan/jpnn)


Sekitar 6 ribu ton beras ditemukan membusuk di gudang milik Bulog Subdivre Ogan Komering Ulu di Kabupaten OKU Timur.


Redaktur & Reporter : Fathan Sinaga

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News