Dua Personel Cuti, Kotak Bikin Terobosan, Keren!

Dua Personel Cuti, Kotak Bikin Terobosan, Keren!
BERAKSI: Cella dan Kikan di bawah bendera Kikan X Kotak tampil di PRJ Kemayoran pada Sabtu malam (25/6). Foto: FEDRIK TARIGAN/ JAWA POS

jpnn.com - JAKARTA – Tantri dan Chua, dua personel perempuan Kotak, sedang berada dalam masa cuti hamil dan melahirkan. Praktis, personel Kotak tinggal Cella saja yang aktif.

Band tersebut kini mengusung proyek Kikan X Kotak selama ditinggal cuti dua penggawanya. 

Meski begitu, Kerabat Kotak -sebutan penggemar Kotak- tetap setia. Mereka menerima dengan baik apa yang dilakukan Kotak sekarang. Kikan, yang dalam formasi itu menjadi vokalis, merasa lega karena apa yang mereka lakukan didukung. 

Sebelumnya, mantan vokalis Cokelat tersebut sempat khawatir akan terjadi pro-kontra di kalangan Kerabat Kotak. ’’Tapi, Alhamdulillah. Jauh lebih banyak yang pro karena mereka tahu bahwa ini cara agar Kotak bisa terus jalan,’’ ungkap Kikan.

Respons positif juga didapat Kikan saat manggung bersama Kotak di arena PRJ Kemayoran pada Sabtu malam (25/6). 

’’Mereka (penonton, Red) asyik banget. Feedback-nya juga luar biasa ke kami,’’ tutur Kikan semringah. Dengan respons yang baik, Cella berharap proyek tersebut bisa panjang umur. 

Menurut dia, proyek Kikan X Kotak ingin meninggalkan jejak tersendiri dalam memori para pencinta musik. ’’Kemarin juga kan kita sudah sempat mengeluarkan single. Semoga itu bisa jalan terus,’’ ucap Cella.

Itulah cara Cella dan manajemen Kotak untuk mempertahankan eksistensi band yang mendapat penghargaan sebagai grup band terbaik Jawa Pos Group Awards 2016 tersebut. Proyek bersama itu sengaja disiapkan Cella. 

JAKARTA – Tantri dan Chua, dua personel perempuan Kotak, sedang berada dalam masa cuti hamil dan melahirkan. Praktis, personel Kotak tinggal

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News