Dukung UMKM, inDrive Fokus Kembangkan Layanan Pengiriman Barang

Dukung UMKM, inDrive Fokus Kembangkan Layanan Pengiriman Barang
Media and Partner Gathering 2024 'Optimalkan layanan pengiriman untuk mendukung pertumbuhan UMKM'. Foto: Tim inDrive

jpnn.com, JAKARTA - Platform layanan online transportasi penumpang, kargo dan antarkota, inDrive fokus mengembangkan layanan pengiriman barang yakni inDrive Kurir dan inDrive Truk.

Pengembangan layanan ini menandai bentuk komitmen inDrive dalam mendukung perkembangan bisnis di  Tanah Air, khususnya Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM).

Business Development Specialist - Courier SEA inDrive, Harris Rilandi mengungkapkan pandemi memberikan dorongan positif untuk kemajuan pengiriman berbasis aplikasi.

Menurutnya, permintaan terhadap pengiriman berbasis aplikasi online tersebut akan terus meningkat.

"Kenyamanan dan kemudahan penggunaannya telah menjadikannya sebagai bagian dari kehidupan sehari-hari," kata Harris dalam acara inDrive for Business Partner and Media Gathering 2024 di Jakarta, Selasa, (30/1).

Berdasarkan riset pasar terbaru inDrive, fitur utama yang paling diminati dalam layanan pengiriman di Indonesia yakni kecepatan, dengan presentase mencapai 55 persen.

Oleh karena itu, Harris menuturkan pihaknya berusaha meningkatkan fitur kecepatan dalam layanannya.

Selain kecepatan, inDrive Kurir dan inDrive Truk juga memastikan keterjangkauan harga.

Mendukung industri UMKM, inDrive fokus mengembangkan layanan pengiriman barang. Simak selengkapnya

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News