Edi Haryanto dan Putrinya Tertimpa Pohon Tumbang, Tragis!

Edi Haryanto dan Putrinya Tertimpa Pohon Tumbang, Tragis!
Suasana lokasi kejadian pohon tumbang yang menewaskan pengendara di Tanggamus, Lampung, Rabu (23/10). Foto: dokumen pribadi untuk RMOL

jpnn.com, TANGGAMUS - Seorang pria bernama Edi Haryanto alias Kuplek, 32, tewas dan putrinya Deva Natasha, 9, luka-luka setelah tertimpa pohon tumbang di Dusun Penanggungan, Pekon Penanggungan, Kecamatan Gunungalip, Kabupaten Tanggamus, Rabu (23/10) siang.

Warga Dusun Karangsari Rt/Rw 001/004 Pekon Way Halom Kecamatan Gunung Alip Kabupaten Tanggamus meninggal dunia di TKP. Sementara putrinya, masih dalam perawatan media di RS Mitra Husada Pringsewu.

Kapolsek Talang Padang Polres Tanggamus Iptu Khairul Yassin Ariga, S.Kom mengatakan, sebelum musibah itu terjadi, korban Edi Haryanto menjemput putrinya di SDN Penanggungan menggunakan sepeda motor Yamaha Vega-R.

Kemudian, Ketika melintasi TKP di pertengahan perkebunan tiba-tiba sebuah batang pohon jenis Dadap yang sudah lapuk berdiameter sekitar 100 cm roboh ke arah korban, pohon tersebut pada saat roboh mengenai bagian depan sepeda motor korban dan juga mengenai bagian kepala.

“Korban tidak dapat menghindar sehingga menimpa bagian kepala korban,” kata Iptu Khairul Yassin dalam keterangannya.

Menurut Iptu Khairul, peristiwa diperkirakan terjadi pada pukul 13.30 Wib dan korban pertama kali ditemukan saksi bernama Malong warga Dusun Gistang Pekon Way Halom Kecamatan Gunung Alip yang juga melintasi jalan tersebut.

“Saksi Malong kemudian memberitahukan kepada warga setempat Muhadi dan Ahmad Ali selanjutnya diteruskan ke Polsek Talang Padang,” ujarnya.

Lanjutnya, akibat tertimpa pohon itu korban mengalami luka parah pada kepala bagian belakang, patah lengan tangan sebelah kiri dan luka lecet pada kaki sebelah kiri.

Seorang pria bernama Edi Haryanto alias Kuplek, 32, tewas dan putrinya Deva Natasha, 9, luka-luka setelah tertimpa pohon tumbang di Dusun Penanggungan, Pekon Penanggungan, Kecamatan Gunungalip, Kabupaten Tanggamus, Rabu (23/10) siang.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News