Efektifkah Minum Susu untuk Mengatasi Dehidrasi Saat Ibadah Haji?

Efektifkah Minum Susu untuk Mengatasi Dehidrasi Saat Ibadah Haji?
Ilustrasi susu. Foto: Y. Photo Studio/Shuttterstock

Ada pula studi di Inggris yang diterbitkan dalam jurnal “The American Journal of Clinical Nutrition” yang meneliti 72 orang pria sehat dan aktif di usia pertengahan 20-an, menyelidiki potensi hidrasi dari 13 jenis minuman dengan menggunakan indeks hidrasi minuman (BHI). Indeks hindrasi tersebut menujukkan bahwa beberapa minuman bertahan lebih lama di tubuh, sehingga menawarkan lebih banyak hidrasi. Susu bebas lemak dan susu full cream (atau whole milk) menunjukkan karakteristik yang lebih baik ketimbang air putih.

Susu full cream dan susu skim lebih ampuh dari air putih?

Ini dibenarkan oleh dr. Alberta Jesslyn Gunardi, BMedSc(Hons), dari KlikDokter. Dia mengatakan ada sebuah studi dalam jurnal “American Journal of Clinical Nutrition”, yang menyatakan bahwa susu full cream dan susu skim ternyata lebih meningkatkan hidrasi tubuh ketimbang air putih. Sebagai tambahan, susu lebih menyehatkan karena mengandung protein, karbohidrat, vitamin, dan sejumlah mineral.

Perlu diketahui, susu full cream dan susu skim adalah jenis susu yang dibedakan berdasarkan kadar lemaknya. Kandungan lemak susu full cream lebih tinggi daripada susu skim. Namun, meski susu full cream mengandung sekitar 3,25 persen lemak, jangan langsung percaya informasi yang mengatakan bahwa susu jenis ini bisa meningkatkan risiko penyakit jantung. Pasalnya, beberapa penelitian sudah membuktikan bahwa lemak jenuh dalam susu tidak menyumbang peningkatan terhadap risiko penyakit jantung.

Pada dasarnya, kedua susu tersebut kaya akan manfaat. Namun, susu skim mungkin akan lebih cocok dikonsumsi oleh mereka yang sedang mengontrol berat badan. Itu karena, menurut dr. Andika Widyatama dari KlikDokter, kandungan lemak dalam susu skim lebih sedikit.

“Meski begitu, Anda tetap tidak disarankan untuk mengonsumsinya secara berlebihan karena susu skim memiliki kandungan gula yang tergolong tinggi,” ungkap dr. Andika.

Minum susu ternyata cukup efektif untuk mengatasi dehidrasi saat ibadah haji. Jika Anda kesulitan mencari susu, minumlah air putih atau air kelapa, atau sayur dan buah yang kadar airnya tinggi. Bila cairan tubuh yang sudah keluar segera tergantikan, segera istirahatkan diri. Pasalnya, biasanya setelah dehidrasi timbul kondisi badan lemas, sehingga tidak disarankan untuk langsung kembali beraktivitas.(RN/ RVS/klikdokter)


Selain air putih, katanya minum susu juga dinilai sama efektifnya untuk mengatasi dehidrasi. Bagaimana fakta medisnya?


Redaktur & Reporter : Yessy

Sumber klikdokter

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News