Elektabilitas Prabowo Melejit, Beda Jauh dengan Ganjar & Anies

Elektabilitas Prabowo Melejit, Beda Jauh dengan Ganjar & Anies
Ketum Gerindra Prabowo Subianto, pada suatu hari di Padepokan Garuda Yaksa Hambalang. Foto: Ricardo/JPNN

jpnn.com, JAKARTA - Elektabilitas Prabowo Subianto sebagai Capres 2024 menempati posisi teratas berdasarkan temuan survei SPIN per April-Mei yang dirilis di Jakarta, Senin (8/5).

Dari penjelasan Direktur Survey & Polling Indonesia (SPIN) Igor Dirgantara, elektabilitas Prabowo unggul jauh dibandingkan Ganjar Pranowo dan Anies Baswedan.

"Temuan survei per April-Mei 2023 menemukan 33,2 persen publik masih konsisten menjatuhkan pilihannya kepada Prabowo," ucap Igor sebagaimana siaran pers diterima di Jakarta.

Di posisi kedua masih ditempati Gubernur Jateng yang juga Capres PDIP Ganjar Pranowo dengan perolehan 17,0 persen, sedangkan Capres Koalisi Perubahan Anies konsisten di posisi tiga dengan 16,6 persen.

Igor menjelaskan trend dukungan kepada Prabowo tetap bertambah sementara Ganjar mengalami degradasi dukungan. Hal serupa juga dialami Anies.

Sementara Erick Thohir dan Ridwan Kamil bertarung di posisi ke empat dan lima besar. Lalu, 12,5 persen responden manyatakan belum punya pilihan.

Dari survei SPIN, ada sejumlah faktor pendongkrak elektabilitas Prabowo, antara lain kinerja ketua umum Gerindra itu sebagai menteri yang minim pencitraan.

"Kinerja Prabowo Subianto sebagai menteri pertahanan pada Kabinet Indonesia Maju mendapat apresiasi yang baik dari masyarakat," ucap Igor.

Survei SPIN menyatakan elektabilitas Prabowo Subianto melejit, jauh di atas Ganjar Pranowo dan Anies Baswedan. Konon inilah faktor pendorongnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News