Elkan Baggott Dipaksa Karantina, Begini Respons Iwan Bule dan Indra Sjafri

jpnn.com, SINGAPORE - Apes, satu kata yang pantas disematkan kepada Timnas Indonesia jelang laga melawan Vietnam di Piala AFF 2020, Rabu (15/12).
Setelah tampil apik kontra Laos, bek andalan Indonesia Elkan Baggott dikabarkan bakal absen melawan Vietnam karena terkena kebijakan karantina dari pemerintah Singapura.
Tentu saja, ini menjadi sinyal negatif bagi Indonesia. Pasalnya, kehadiran pemain keturunan Inggris-Indonesia itu sangat dibutuhkan Skuad Garuda.
Namun, jelang laga kontra Vietnam, tiba-tiba Elkan diminta untuk melakukan karantina oleh Kementerian Kesehatan Singapura.
Karantina harus dilakukan karena Elkan kabarnya satu pesawat dari London ke Singapura dengan penumpang yang terjangkiti Covid-19 varian Omicron pada Selasa (7/12) lalu.
Setelah itu, pemerintah Singapura kemudian mengirimkan surat untuk karantina kepada Elkan Baggot, Senin (13/12) lalu.
Ketua Umum PSSI M Iriawan yang mendengar kabar ini langsung gerak cepat dengan menghubungi Kedutaan Besar Republik Indonesia (Kedubes RI) di Singapura agar bisa melakukan negosiasi.
Ketum PSSI diketahui telah berkomunikasi langsung dengan Suryopratomo, Dubes RI untuk Singapura.
Ketum PSSI M Iriawan alias Iwan Bule beserta Dirtek PSSI Indra Sjafri menanggapi rumor Elkan Baggott dipaksa karantina jelang melawan Vietnam di Piala AFF 2020.
- Barong Bola
- Ketum PSSI Bicara soal Liga 1, Match Fixing, & Semen Padang
- Pertandingan Sepakbola Duta Besar dan Jurnalis Perkuat Diplomasi Olahraga
- PT LIB Manjakan Fan Sepak Bola Indonesia dengan Aplikasi Sobat Liga
- TTC AgriS dan Sungai Budi Tingkatkan Kerja Sama Strategis Vietnam-Indonesia
- Erick Thohir akan Mempercepat Perekrutan Direktur Teknik PSSI