Ely Sugigi Soal Anak: Giginya Jangan Ngikutin Aku

jpnn.com - JAKARTA - Pelawak Ely Sugigi masih dirundung penasaran mengenai kehamilannya. Meski sudah telat datang bulan sejak menikah dengan Ferry Anggara pada 8 November 2015 lalu, ibu dua anak ini tak mau terlalu berharap.
Sadar telah masuk usia menopause, wanita 45 tahun ini khawatir penyebab telat datang bulan karena dirinya sudah tua.
"Belum tahu hamil atau telat karena menopause. Belum dicek ke dokter," ujar Mpok Ely, Selasa (15/12).
Jika hamil lagi, Mpok Ely berharap anaknya kelak bisa lebih mirip dengan Ferry. Dengan begitu, Mpok Ely bisa memperbaiki keturunan.
"Mukanya mirip Ferry aja, giginya jangan ngikutin aku. Kalau mata sama rezekinya, nggak apa-apa ikutin aku," harap wanita yang sudah tiga kali menikah ini. (chi/jpnn)
JAKARTA - Pelawak Ely Sugigi masih dirundung penasaran mengenai kehamilannya. Meski sudah telat datang bulan sejak menikah dengan Ferry Anggara pada
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Begini Respons Benny Simanjuntak Seusai Jonathan Frizzy Jadi Tersangka
- Jonathan Frizzy Jadi Tersangka, Perannya Dalam Kasus Vape Berisi Obat Keras Terungkap
- Begini Kondisi Pak Tarno Seusai Dirumorkan Mengemis di Kota Tua
- Semarak Ronakultura Menjelang Indonesia Fashion Week 2025
- Hamil Anak Kedua, Istri Onadio Leonardo Ungkap Perbedaan yang Dirasakan
- Ternyata Di Sini, Lokasi Penangkapan Jonathan Frizzy