Enam Jenazah Ditemukan, Tony Fernandes Sampaikan Dukacita

jpnn.com - JAKARTA - Bos AirAsia Tony Fernandes menyampaikan ucapan dukacita seiring dengan ditemukannya enam jenazah yang diduga korban AirAsia QZ8501 yang hilang kontak pada Minggu pagi (28/12). Ucapan duka itu disampaikan Tony melalui Twitter.
"My heart is filled with sadness for all teh families involved in QZ8501. On behalf of AirAsia my condolences to all. Words cannot express
how sorry I am," kata Tony dalam akun Twitternya @tonyfernandes, Selasa (30/12).
Dalam akun Twitternya, Tony juga menyatakan akan segera pergi ke Surabaya. "I am rushing to Surabaya. Whatever we can do at AirAsia we will be doing," ucapnya.
Seperti diberitakan, enam jenazah yang diduga korban AirAsia QZ8501 berhasil dievakuasi ke KRI Bung Tomo. Seluruhnya ditemukan mengapung di perairan dekat Pangkalan Bun Kalimantan Tengah.
Ada 155 penumpang dan tujuh orang awak dalam pesawat AirAsia QZ8501. 155 penumpang itu terdiri dari 149 orang warga negara Indonesia, satu orang warga negara Inggris, tiga orang warga negara Korea Selatan, satu orang warga negara Malaysia, dan satu orang warga negara Singapura. (gil/jpnn)
JAKARTA - Bos AirAsia Tony Fernandes menyampaikan ucapan dukacita seiring dengan ditemukannya enam jenazah yang diduga korban AirAsia QZ8501 yang
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Kemenag Dorong Transformasi Ekonomi Pesantren Melalui Inkubasi Wakaf Produktif
- Adinkes Dorong Pemanfaatan Dana Desa untuk Penuntasan Stunting
- Biaya Haji Indonesia Lebih Mahal dari Malaysia
- Ingin Kunjungi Arab Saudi, Prabowo Berencana Bangun Perkampungan Haji Indonesia
- Wamen LH Puji Aksi Nyata Agung Sedayu & WBI Lestarikan Lingkungan Pesisir
- Ada Jenis Honorer Database BKN Tidak Bisa jadi PPPK Paruh Waktu