Fan Diduga Menghujat Aaliyah Massaid, Fuji Minta Maaf

jpnn.com, JAKARTA - Selebritas Fujianti Utami Putri alias Fuji menyampaikan permohonan maaf atas ulah para penggemar.
Sebab, banyak fan dirinya yang diduga menghujat pacar Thariq Halilintar, Aaliyah Massaid.
"Banyak yang bilang Aaliyah dihujat perkara mungkin fan aku, I'm so sorry," kata Fuji dalam vlog milik Rachel Vennya di YouTube baru-baru ini.
Mantan kekasih Thariq Halilintar itu merasa tidak enak hati lantaran para fan kerap berkomentar negatif terhadap Aaliyah Massaid.
"Maaf ya Aaliyah, kalau misalnya banyak ramai menyangkut-pautkan aku sama kamu, enggak pernah sengaja, berniat juga enggak pernah," tegas anak Haji Faisal itu.
Menurut Fuji, apa yang dilakukan para penggemarnya di luar kendali dirinya
Dia juga telah sering mengingatkan para fan agar tidak menyerang selebritas lain.
"Aku sering mengingatkan, tetapi aku juga enggak kenal," tambah perempuan berusia 21 tahun itu.
Selebritas Fujianti Utami Putri alias Fuji menyampaikan permohonan maaf atas ulah para penggemar. Sebab, banyak fannya yang diduga menghujat Aaliyah Massaid.
- Verrell Bramasta dan Fuji Dikabarkan Jadian, Venna Melinda Bilang Begini
- Soal Hubungan Verrell Bramasta dan Fuji, Venna Melinda: Aku Belum Mau Mendahului
- Soal Hubungan dengan Fuji, Verrell Bramasta: Dekat dalam Artian...
- Pengakuan Verrell Bramasta Soal Kabar Kedekatan dengan Fuji
- Venna Melinda Beri Pujian untuk Fuji
- Verrell Bramasta dan Fuji Makin Dekat, Begini Respons Venna Melinda