Federer Menang di Laga ke-900

Federer Menang di Laga ke-900
Federer Menang di Laga ke-900

STOCKHOLM - Torehan sejarah pribadi kembali dicatakan Roger Federer. Mantan petenis nomor satu ATP (AsosiasiTenis Pria) itu melakoni laga ke-900 dalam karirnya dengan kemenangan. Dia mengatasi petenis Amerika Serikat (AS) Taylor Dent saat kembali ke Stockholm Terbuka setelah satu dekade absen, menghasilkan kemenangan 6-1, 6-2 Kamis (21/10) waktu setempat.

      

Unggulan teratas itu hanya membutuhkan tidak lebih dari 51 menit untuk memastikan langkah ke babak selanjutnya, setelah penampilan terakhirnya berakhir dengan kekalahan pada putaran kedua. Pemilik 16 gelar grand slam itu sekarang mencatat rekor (menang-kalah) 727-173 untuk karir tunggalnya dan menjadi satu-satunya pemain ATP aktif yang mencapai 900 pertandingan. "Ketika saya lihat lagi ke tahun 1998, saya tampil pertama kali di sini, 900 pertandingan kemudian ini terlihat gila. Namun saya melakukannya dengan baik, kata Federer

     

 Kemenangan tersebut membawanya maju ke perempatfinal, Jumat, melawan sesama petenis Swiss dan pasangannya dalam meraih medali emas ganda pria di Olimpiade Beijing 2008, Stanislas Wawrinka.

      

"Melawan Stan (Wawrinka) selalu sulit. Dulu, dia mengalahkan saya dulu (Monte Carlo 2009), dan dia mengalahkan pemain top seperti (Andy) Murray di AS Terbuka," kata Federer, yang kalah di final Shanghai Masters,pada akhir pekan lalu oleh Andy Murray.

STOCKHOLM - Torehan sejarah pribadi kembali dicatakan Roger Federer. Mantan petenis nomor satu ATP (AsosiasiTenis Pria) itu melakoni laga ke-900

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News