Fitrianti Agustinda: Pasokan Sembako di Palembang Aman Selama Ramadan

jpnn.com - PALEMBANG - Wakil Wali Kota Palembang, Sumatera Selatan, Fitrianti Agustinda, memastikan pasokan sembilan bahan pokok atau sembako di Palembang aman selama bulan suci Ramadan 1444 Hijriah.
"Tadi kami sudah tinjau stok sembako di gudang Bulog, insyaallah aman selama Ramadan,” kata Fitrianti seusai meninjau pasokan sembako di gudang Bulog di Palembang, Selasa (21/3).
Dia meminta masyarakat tidak berbelanja berlebihan atau panic buying menjelang bulan suci Ramadan. "Sebaiknya berbelanja seperlunya saja untuk keperluan selama Ramadan,” ungkap Fitri, panggilan akrab Fitrianti Agustinda.
Menurut Fitri, mahalnya harga sembako karena banyaknya permintaan dari masyarakat, seperti pada momen Ramadan dan Idulfitri.
“Jadi, biasanya warga ini panic buying untuk menghindari tingginya harga sembako, padahal karena panic buying itulah justru harga bisa jadi tinggi. Jadi, berbelanja seperlunya saja, tidak perlu sampai menimbun,” kata Fitri.
Pimpinan Bulog Wilayah Sumsel Babel Mohamad Alexander mengatakan bahwa pihaknya sudah menampung persediaan untuk keamanan pangan, terutama selama bulan puasa dan Lebaran.
"Stok beras ada 1.800 ton, itu khusus untuk Palembang saja. Beras sangat murah dengan kualitas sangat baik dengan harga Rp 8.300 per kilogram. Kami jual dengan beberapa saluran ke pengecer dan outlet pembinaan kami," katanya.
Selain beras, pihaknya juga memastikan minyak, gula, dan sembako lainnya, juga aman. "Kami juga tengah konsentrasi mengantisipasi kenaikan harga pangan," pungkas Mohamad. (mcr35/jpnn)
Wawako Palembang Fitrianti Agustinda memastikan pasokan sembako di Palembang aman selama Ramadan.
Redaktur : M. Kusdharmadi
Reporter : Cuci Hati
- Bandara SMB II Ingatkan Jemaah Calon Haji Tidak Membawa Benda Tajam
- Menyambi Jual Sabu-Sabu, Sapar Ditangkap di Musi Rawas
- Ketua Dekranasda Sumsel Feby Deru Matangkan Persiapan Swarna Songket Nusantara di Palembang
- Rumah yang Terbakar di Palembang Ternyata Pernah Ditempati Mantan Wakil Gubernur Sumsel
- Motif Penyiraman Air Keras terhadap Bagus di Palembang Terungkap, Oalah
- 6 Bulan Buron, 2 Begal di Banyuasin Akhirnya Ditangkap