Foto Evakuasi Kebakaran Semak di Australia Ini Mendunia

Allison mengatakan bangga dengan keluarganya, juga warga lain, yang berhasil lari dari ancaman kebakaran.
"Kedua anak saya hebat sekali, mereka sangat tenang." katanya.
"Finn mengemudikan perahu, anak saya yang lain menjaga anjing kami, dan saya bangga dengan keduanya."
"Kami beruntung bersama dengan kelompok warga lain dari Mallacoota yang ikut membantu, lalu ikut mereka ke Goodwin Sands dimana kami mengungsi selama satu hari dan banyak juga warga Mallacoota lainnya yang sedang mengungsi."
Beruntung bagi keluarga Allison, saat mereka pulang rumahnya dan daerah sekitarnya tidak terkena sambaran api.
Namun dia menyatakan simpati kepada mereka yang kehilangan rumah di Mallacoota.
"Jalan rumah kami selamat, namun saya bisa merasakan kesedihan mereka yang kehilangan rumah," kata Marion.
Simak berita-berita lainnya dari ABC Indonesia.
Di tengah kebakaran semak di Australia yang memakan korban jiwa dan harta benda, muncul cerita mengharukan dari keberanian seorang anak perempuan berusia 11 tahun yang membantu orang tuanya menyelamatakan diri
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Partai Buruh Menang Pemilu Australia, Anthony Albanese Tetap Jadi PM
- Korea Selatan dan Australia Ramaikan Semarang Night Carnival 2025
- Dunia Hari Ini: Israel Berlakukan Keadaan Darurat Akibat Kebakaran Hutan
- Pembukaan Lahan Sawit Berujung Karhutla, Polisi Langsung Tangkap Pelaku
- Dunia Hari Ini: Amerika Serikat Sepakat untuk Membangun Kembali Ukraina
- Dunia Hari Ini: Pakistan Tuding India Rencanakan Serangan Militer ke Negaranya