Gadis 25 Tahun Alami Koma Setelah Jatuh Dijambret

Gadis 25 Tahun Alami Koma Setelah Jatuh Dijambret
Ilustrasi jambret

Padahal, sebelum jatuh, tas tersebut diletakkan di tengah pangkuan Refina.

Wilfa yang tidak terluka parah berusaha bangkit dan menolong Refina yang berada di depannya.

Saat itu posisi Refina tengkurap. Ketika tubuhnya dibalik, ternyata bagian kepala dan wajah sahabatnya itu sudah berlumuran darah.

''Saya histeris banget teriak-teriak minta tolong. Akhirnya nyegat mobil lewat, terus diantar ke RSU Haji,'' jelasnya.

Setelah memastikan Refina dan Wilfa diantar ke rumah sakit, Wardhana, kekasih Wilfa, langsung tancap gas.

Dia berusaha mengejar pelaku. Namun, hasilnya nihil. Mereka melaju kencang tidak terkejar.

Wardhana berhasil mengidentifikasi motor yang diduga penjambret tersebut. ''Motornya Honda Vario hitam,'' ungkap Wilfa menirukan pernyataan kekasihnya.

Perempuan 25 tahun itu yakin Refina jatuh karena mempertahankan tas dari penjambret.

Korban jambret masih harus mendapat perawatan di RSUD dr Soetomo karena mengalami koma.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News