Gagal Puaskan Juventini
Senin, 05 Maret 2012 – 10:02 WIB

Gagal Puaskan Juventini
TURIN - Antonio Conte kecewa berat ketika Juventus ditahan seri Chievo Verona 1-1 (1-0) pada pekan ke-26 Serie A Liga Italia, kemarin dini hari. Bukan karena hanya mengamankan satu angka, melainkan karena cemooh Juventini alias tifosi Juventus. Juve memulai pertandingan dengan baik. Mereka memimpin melalui gol Paolo De Ceglie pada menit ke-18. Tetapi, Chievo mampu menyamakan skor pada menit ke-76 melalui Boukary Drame. Sejak itu, tifosi Juve mulai menunjukkan ketidakpuasannya.
Ya, publik Juventus Stadium, tampaknya tidak puas dengan hasil 1-1 yang diraih tim kesayangannya. Apalagi, beberapa jam sebelumnya pesaing utama mereka AC Milan menghajar Palermo empat gol tanpa balas di Renzo Barbera.
Baca Juga:
Akibatnya, Juve kini tertinggal tiga angka di belakang Milan. Mereka berada di posisi kedua dengan 51 poin dan Milan berkuasa dengan 54 poin. Hanya, Juve memiliki tabungan satu laga melawan Bologna yang akan dimainkan Rabu dini hari (8/3).
Baca Juga:
TURIN - Antonio Conte kecewa berat ketika Juventus ditahan seri Chievo Verona 1-1 (1-0) pada pekan ke-26 Serie A Liga Italia, kemarin dini hari.
BERITA TERKAIT
- Bawa Popsivo Polwan Tembus Final Proliga 2025, Yolla Yuliana Masuk Buku Sejarah
- Hadirkan Pemain Timnas U-17 Indonesia Algazani di Sobat FC, Udi Wahyunadi: Kami Ingin Anak-anak Mendapat Inspirasi
- Lanjutkan Dominasi, China Juara Sudirman Cup 2025
- Aksi Impresif Hantarkan Andy Prayoga Raih Juara Men Elite di Ternadi Bike Park
- SDN Kalisari 01 Akhirnya Sukses Raih Gelar Juara MilkLife Soccer Challenge Jakarta
- Pukul Madura United, Semen Padang Keluar dari Zona Degradasi