Gaji 3.576 Honorer di Mataram Naik, Berlaku Mulai Januari 2024

jpnn.com - MATARAM - Kabar baik untuk para honorer datang dari Pemerintah Kota Mataram, Nusa Tenggara Barat (NTB).
Pemkot resmi menaikkan gaji 3.576 pegawai honorer Kota Mataram, dari Rp 1.350.000 menjadi Rp 1,5 juta per bulan.
Kebijakan itu diberlakukan mulai Januari 2024.
"Ya, mulai Januari 2024, gaji 3.576 orang pegawai honorer kita sudah naik, jadi Rp 1,5 juta," kata Wali Kota Mataram H. Mohan Roliskana di Mataram, Selasa (5/12).
Menurutnya, kenaikan gaji pegawai honorer sebesar Rp 150 ribu itu sudah masuk dalam anggaran pendapatan dan belanja daerah (APBD) Kota Mataram, sesuai dengan pembahasan sejak Agustus 2023.
Meski kenaikannya masih jauh di bawah upah minimum kota (UMK) Mataram 2024 yang diusulkan Rp 2.685.000, pemerintah kota tetap memperhatikan tenaga honor yang ada.
Pasalnya, keberadaan tenaga honor ini sangat membantu tugas pelayanan di Kota Mataram.
Selain itu, gaji pegawai honor sudah cukup lama tidak mengalami perubahan. Sebab terakhir kali mendapatkan tambahan kenaikan pada 2016.
Pemkot resmi menaikkan gaji 3.576 pegawai honorer Kota Mataram, dari Rp 1.350.000 menjadi Rp 1,5 juta per bulan. Berlaku mulai Januari 2024.
- 5 Berita Terpopuler: CPNS & PPPK Semringah, Bagaimana Nasib Honorer Gagal Seleksi Paruh Waktu, Kapan Jadwal Ulang?
- 137 CPNS & 449 PPPK Terima SK, Bupati Sahrujani Beri Pesan Begini
- CPNS & PPPK Tahap 1 Semringah, SK ASN di Tangan, Semua Honorer K2 Terakomodasi
- Apakah Honorer Gagal Seleksi Tahap 2 jadi PPPK Paruh Waktu?
- 600 Honorer Terpaksa Diberhentikan, Bupati Rio Minta Maaf
- DPR Apresiasi Pengangkatan Honorer jadi PPPK, Menyinggung soal Sanksi