Gaji PNS Naik, Bantuan Sosial Turun

Gaji PNS Naik, Bantuan Sosial Turun
Gaji PNS Naik, Bantuan Sosial Turun
"Sedangkan untuk dana bantuan sosial yang di dalamnya ada porsi anggaran bencana alam, pemerintah harus lebih bersiap-siap. Jangan nanti ketika ada bencana, anggaran (ternyata) kurang. Semua porsi anggaran pada intinya harus tetap bisa menjaga kestabilan ekonomi dalam negeri," ungkap Fadhil.

Sementara itu, Menteri Keuangan (Menkeu) Agus Martowardojo menjelaskan, dengan anggaran bantuan sosial sebesar Rp 61 triliun, pemerintah telah menyusun berbagai program bantuan dan perlindungan sosial di tahun 2011. Di antaranya yakni penyaluran BOS yang akan ditransfer ke daerah, yang akan diterima oleh 37,9 juta siswa serta sebanyak 5,4 juta siswa MI/MTS.

Disebutkan Menkeu pula, sementara untuk sasaran pelayanan Jamkesmas, ditargetkan dapat diterima oleh 76,4 juta jiwa masyarakat miskin dan hampir miskin. Sedangkan PNPM pedesaan akan disalurkan kepada 5.016 kecamatan dan PNPM perkotaan ke 1.153 kecamatan. Sementara untuk sasaran pembangunan infrastruktur di APBN 2011 menurutnya, di antaranya akan dibangun jaringan rel kereta api sepanjang 85,06 km untuk jalur ganda, serta peningkatan kondisi jalur kereta api sepanjang 126,12 km.

Pemerintah menurut Menkeu, juga akan melakukan pengembangan dan rehabilitasi 118 bandara, serta melakukan pembangunan 14 bandar udara baru. "Untuk peningkatan pelayanan listrik pada masyarakat, akan dibangun transmisi sepanjang 1.558 km dan gardu induk sebesar 1.280 MVA," kata Agus pula.

JAKARTA - Hampir setiap tahun, pemerintah menaikkan penghasilan bagi PNS, TNI dan Polri. Tahun 2011, pemerintah kembali akan menaikkan pendapatan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News