Gala Premiere Film Buya Hamka Digelar di 18 Kota, Ini Daftarnya

jpnn.com, JAKARTA - Aktor Vino G Bastian berziarah ke makam Buya Hamka menjelang penayangan film biografi berjudul Buya Hamka.
Selain Vino G Bastian, ada pula pemain lain seperti Donny Damara, Izzati Khanza, serta produser yang ikut berziarah.
Adapun Buya Hamka dimakamkan di TPU Tanah Kusir, Jakarta Selatan.
Vino G Bastian sendiri berperan sebagai Buya Hamka dalam film biografi tersebut.
"Sebenarnya sebelum hari ini pun kami sudah berziarah, tetapi ini momen luar biasa karena film ini akan tayang," kata Vino G. Bastian di TPU Tanah Kusir, Jakarta Selatan, Kamis (30/3).
Rencananya, film Buya Hamka volume 1 akan tayang di bioskop Indonesia mulai 20 April 2023.
Sebelum rilis, akan ada gala premiere film Buya Hamka di 18 kota menjelang penayangan perdana film tersebut.
Kota-kota tersebut yakni, Jakarta, Bogor Depok, Tanggerang, Bandung, Padang, Palembang, Medan, Yogjakarta, Semarang, Malang, Jember, Surabaya, Makasar, Banjarmasin, Solo, Lampung, dan Pekanbaru.
Aktor Vino G Bastian mengungkap alasan gala premiere film Buya Hamka digelar di 18 kota.
- Buya Hamka
- Najwa Shihab Sebut Menolak Poligami Jadi Adegan Penting di Film Buya Hamka
- Menurut Najwa Shihab, Ini Adegan Penting di Film Buya Hamka, Hhmmm
- Film Buya Hamka Banjir Dukungan, Laudya Cynthia Bella: Luar Biasa
- Jadwal Tayang Film Buya Hamka Dimajukan Jadi 19 April 2023
- Gebu Minang Dukung Kemajuan Perfilman Indonesia, Semangat Perjuangan Jangan Pudar