Gantikan Etios Valco, New Agya Resmi Diluncurkan

Gantikan Etios Valco, New Agya Resmi Diluncurkan
Ilustrasi Toyota. Foto: AFP

”Konsumen lebih dari 30 tahun dan sudah berkeluarga biasanya memilih Toyota Calya,” ujarnya.

Di Jawa Timur, penjualan minientry mencapai 18.332 unit pada 2016.

Toyota Agya meraih penjualan 5.292 unit dan memimpin kelas tersebut dengan pangsa pasar 28,9 persen.

Adanya New Agya membuat pihaknya kembali ingin mengukuhkan dominasi pasar dengan capaian pangsa pasar sebesar 35 persen tahun ini.

New Agya ditargetkan terjual sebanyak 700 unit per bulan atau 8400 unit pada 2017 di Jawa Timur.

 ”Pasar mini entry ini mungkin akan naik sepuluh persen di Jatim pada tahun ini,” terangnya.

Kehadiran New Agya juga menandai berakhirnya Toyota Etios Valco di pasar otomotif.

Secara resmi, Toyota berhenti memproduksi Etios Valco sejak Januari 2017. (vir/c24/noe)


Toyota Astra Motor (TAM) resmi meluncurkan New Agya untuk pasar Jawa Timur, Senin (10/4).


Redaktur & Reporter : Ragil

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News