Gaya Tarung The Raid Pengaruhi Captain America

jpnn.com - SINEAS Indonesia patut berbangga. Pasalnya style adegan bertarung dalam film "Captain America: The Winter Soldier" ternyata terpengaruh gaya tarung dalam film The Raid.
Hal ini diungkapkan langsung oleh Sutradara Captain America, Anthony Russo, seperti dilansir, comicvine.com. Menurut Anthony Russo, gaya bertarung kinetik dalam film The Raid sangat menarik.
"Kami menyukai (gaya tarung) The Raid. Kami akui itu berpengaruh besar dalam film kami," ujar Russo.
Tak hanya gaya tarung yang dinikmati Russo dalam film The Raid. Ia juga mengungkapkan bahwa cara pengambilan gambar dalam film The Raid juga cukup memukau.
"Pengambilan gambar dalam adegan laga The Raid dilakukan sangat sistemaris, elegan dan lincak. Untuk adegan pertarungan yang mengalir, kami terinspirasi dari sana," ujar Russo. (abu/jpnn)
SINEAS Indonesia patut berbangga. Pasalnya style adegan bertarung dalam film "Captain America: The Winter Soldier" ternyata terpengaruh
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Luna Maya Menikah, Raffi Ahmad: Sahabatku Akhirnya Mengakhiri Perjalanan Panjang
- ICA Chef Expo 2025 Resmi Digelar, Ada Chef Juna Hingga Rieta Amilia
- Nipis Madu Smooth Session, Rangkul Ekspresi dan Kreativitas Gen Z
- Ardhita Perkenalkan Diri Lewat Lagu Stupidly
- Maxime Bouttier Nikahi Luna Maya dengan Maskawin 7,5 Gram Logam Mulia dan USD 2.025
- Sah, Maxime Bouttier dan Luna Maya Jadi Pasangan Suami Istri