Gerindra Desak Ahok Deklarasi Cagub

jpnn.com - JAKARTA - Ketua Tim Penjaringan Cagub DKI Partai Gerindra Syarif, meminta Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama segera mendeklarasikan diri sebagai calon independen.
Sebab, Ahok, sapaan Basuki, berpotensi untuk dilirik oleh partai sebagai cagub pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) DKI 2017.
“Saya menyarankan Ahok deklarasi kalau sudah melampaui syarat, biar jelas,” kata Syarif di Gedung DPRD DKI, Jakarta, Rabu (6/1).
Dukungan untuk Ahok sebagai calon independen diberikan oleh Teman Ahok. Mereka mengumpulkan KTP sebagai persyaratan calon independen.
Apabila mantan Bupati Belitung Timur itu memilih maju sebagai calon gubernur pada Pilkada DKI 2017 melalui partai, maka hal itu akan memberikan luka kepada dua pihak. “Melukai relawan dan melukai Gerindra,” ucap Syarif.
Selain itu, Syarif mengungkapkan, jika Ahok maju lewat jalur partai, bisa menyebabkan gangguan psikologis dan menciptakan golongan putih. “Makanya saya dorong deklarasi saja (sebagai calon independen),” ujarnya. (gil/jpnn)
JAKARTA - Ketua Tim Penjaringan Cagub DKI Partai Gerindra Syarif, meminta Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama segera mendeklarasikan diri
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- NasDem Karawang Bangun Kantor Megah Simbol Pemersatu
- Soal RUU Perampasan Aset, Dave Golkar: Kami Siap Membahas
- Gus Yasin Dukung Agus Suparmanto Jadi Ketum PPP di Muktamar
- Groundbreaking Kantor Nasdem Karawang, Idris Sandiya Ingatkan Pentingnya Pembangunan Fisik & Mental
- Fathi Nilai Kebijakan Ekonomi Trump Ancaman Serius, Pemerintah Perlu Strategi Baru
- Mutasi Letjen Kunto Bikin Heboh, Legislator Yakin TNI Independen