Gesya Shandy Tertantang Ikut Main di Film G 30 S/PKI Milenal

Gesya Shandy Tertantang Ikut Main di Film G 30 S/PKI Milenal
Gesya Shandy. Foto: Instagram

jpnn.com, JAKARTA - Polemik soal film G 30 S/PKI ternyata menarik perhatian artis peran Gesya Shandy. Dia mengaku siap bila ada tawaran bermain dalam film tersebut dalam versi kekinian.

“Tertarik  kalau memang ceritanya oke, kenapa enggak,” tutur Gesya Shandy pada jpnn.com saat ditemui di kawasan Sudirman, Jakarta Selatan.

Seperti diketahui, penanyangan film tersebut sempat menjadi pro kontra di beberapa kalangan.

Gesya Shandy Tertantang Ikut Main di Film G 30 S/PKI Milenal

Gesya Shandy saat ditemui di kawasan Sudirman, Jakarta Selatan. Foto: Djainab Natalia Saroh/jpnn

Bahkan, Presiden Jokowi menyarankan agar film yang bercerita tentang pemberontakan PKI (Partai Komunis Indonesia) itu dibuat kembali dalam versi yang lebih modern.

Pemain film Tenggelamnya Kapal Van Der Wijck ini mengatakan, bahwa dirinya tertantang memerankan sosok lain yang berbeda dari kesehariannya.

“Aku lihat seperti apa cerita kekiniannya film itu (G 30 S/PKI) seperti apa. Kadang yang kekinian itu malah melenceng dari cerita awalnya,” katanya.

Polemik soal film G 30 S/PKI ternyata menarik perhatian artis peran Gesya Shandy. Dia siap bila ada tawaran bermain dalam film tersebut dalam versi baru.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News