Gol Irkham Mila Bawa Timnas Indonesia U-22 Tahan Imbang Arab Saudi

Gol Irkham Mila Bawa Timnas Indonesia U-22 Tahan Imbang Arab Saudi
ILUSTRASI. Suporter Timnas Indonesia. Foto: Dok. JPNN.com

Timnas Indonesia U-22 bermain imbang 1-1 melawan Arab Saudi pada ajang CFA Footbal International Tournament 2019 di Stadion Wuhan, Tiongkok, pada Selasa (15/10).

Meski terus ditekan, Indonesia ternyata mampu keluar dan memberikan kesulitan kepada tim asal Timur Tengah tersebut.

Tekanan sporadis diberikan Arab Saudi kepada Indonesia di menit-menit awal laga. Hasilnya, gol tercipta pada menit ke-10 oleh pemain Arab Saudi, Awn Alsaluli.

Berawal dari bola umpan tendangan bebas, Awn sukses menanduknya dengan terukur.

Tertinggal satu gol, timnas Indonesia berusaha bangkit dan membalas. Menit ke-14, Skuad Garuda akhirnya berhasil membalas.

Irkham Mila mampu memanfaatkan umpan dari sepakan bebas juga. Dengan lompatan yang mendahului pemain lawan, dia mampu menyamakan kedudukan 1-1.

Gol ini merupakan gol perdana yang berhasil diciptakan skuad Garuda Muda di ajang CFA Footbal International Tournament 2019 dari tiga laga yang sudah dilakoni.

Setelah kedudukan imbang, Arab Saudi tak henti-hentinya mengendurkan serangan ke lini pertahan timnas Indonesia. Namun, hingga wasit meniupkan peluit tanda berakhir babak pertama, skor 1-1 tetap bertahan.

Timnas Indonesia U-22 bermain imbang 1-1 melawan Arab Saudi pada ajang CFA Footbal International Tournament 2019 di Stadion Wuhan, Tiongkok, pada Selasa (15/10).

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News