Golkar Bertekad Menjadikan Indonesia Bangsa Produktif dan Inovatif

Golkar Bertekad Menjadikan Indonesia Bangsa Produktif dan Inovatif
Ketua Umum Golkar Airlangga menyebut partainya bertekad menjadikan Indonesia bangsa yang produktif dan inovatif. Dia mengatakan hal tersebut pada peringatan Nuzulul Qur’an yang digelar IIPG dan Perempuan Golkar. Foto: Golkar.

jpnn.com - BANDUNG - Ketua Umum DPP Partai Golkar Airlangga Hartarto mengatakan partainya bertekad menjadikan bangsa Indonesia menjadi bangsa yang produktif dan inovatif.

Airlangga mengatakan hal tersebut pada peringatan Nuzulul Qur’an dan buka puasa bersama yang digelar Ikatan Istri Partai Golkar (IIPG) dan Perempuan Golkar Bersatu di Hotel Pullman, Bandung, Minggu (9/4).

Airlangga dalam sambutannya terlebih dahulu mengutip lima ayat dalam surah Al ‘Alaq.

Dia mengingatkan betapa saktinya ayat pertama dalam surah tersebut.

Ayat pertama, ‘Bacalah dengan menyebut nama Tuhanmu yang menciptakan’.

Airlangga mengatakan pada ayat tersebut ada perintah untuk membaca. Secara umum membaca juga berarti belajar.

"Ayat pertama dalam Al-Qur'an memerintahkan untuk membaca. Tentu dengan membaca memperoleh pengetahuan luas dan membuka cakrawala Kemahabesaran Allah SWT,” ujar Airlangga.

Menurut Airlangga, Golkar selama ini sudah berupaya memberikan fasilitas bagi masyarakat untuk mencari ilmu dengan berbagai program.

Airlangga menyebut Golkar bertekad menjadikan Indonesia bangsa yang produktif dan inovatif.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News