Golkar: Suara PD di Jawa akan Habis

Golkar: Suara PD di Jawa akan Habis
Golkar: Suara PD di Jawa akan Habis
JAKARTA - Partai Golkar menyatakan tetap menolak adanya wacana pemilihan Gubernur DIY. Bahkan, Golkar berani memperkirakan suara Partai Demokrat akan habis di Pulau Jawa jika terus sejalan dengan pemerintah terkait RUU Keistimewaan DIY.

“Pemerintah, khususnya presiden plus Partai Demokrat  akan menghadapi persoalan sangat serius jika terus berupaya mengingkari sejarah keistimewaan Kesultanan Jogjakarta pada bingkai NKRI. Saya memperkirakan Persiden SBY dan Partai Demokrat akan kehilangan popularitasnya di Tanah Jawa,” kata Bamsut, panggilan akrab Bambang Soesatyo, kepada INDOPOS (grup JPNN) kemarin (12/12).

Menurut dia, respons warga Jogja sudah begitu jelas. Warga Jogjakarta dengan kearifannya berpijak pada sejarah, sekaligus mengingatkan kita untuk tidak sekali-kali melupakan sejarah. Khusunya dalam memposisikan keistimewaan kesultanan.

“Maka, pilihan paling elegan bagi pemerintah untuk menyudahi debat kusir status Keistimewaan Jogjakarta adalah dengan hati jernih mendengar ketulusan suara mayoritas rakyat Jogjakarta,” katanya.

JAKARTA - Partai Golkar menyatakan tetap menolak adanya wacana pemilihan Gubernur DIY. Bahkan, Golkar berani memperkirakan suara Partai Demokrat

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News