Golkar Teratas, Diklaim Karena Kinerja Kader

Golkar Teratas, Diklaim Karena Kinerja Kader
Golkar Teratas, Diklaim Karena Kinerja Kader
JAKARTA - Politisi Partai Golkar (PG), Priyo Budi Santoso menolak anggapan bahwa membaiknya posisi Golkar akibat dari kekisruhan di Partai Demokrat (PD). Menurut Priyo, kenaikan itu sesungguhnya hasil dari kerja kader PG.

"Membaiknya posisi Golkar menurut hasil survei Lingkaran Survei Indonesia (LSI) bukan karena limpahan dari konflik Partai Demokrat, tapi lebih disebabkan karena kinerja kader Golkar," kata Priyo Budi Santoso, di gedung Nusantara III, Senayan Jakarta, Selasa (7/2).

Kalau dianggap itu sebagai limpahan konflik, lanjut dia, membuat kader Golkar tidak enak hati. Ini lantaran Golkar juga tidak ingin ada konflik di partai manapun.

"Saya tidak enak dan kami tidak ingin karena itu. Sebagai kolega, kami sangat prihatin terhadap apa yang terjadi di Demokrat. Dan, itu bisa menimpa siapapun juga," kata Wakil Ketua DPR itu.

JAKARTA - Politisi Partai Golkar (PG), Priyo Budi Santoso menolak anggapan bahwa membaiknya posisi Golkar akibat dari kekisruhan di Partai Demokrat

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News