Golkar Tetap Ingin 20 Persen

Golkar Tetap Ingin 20 Persen
Golkar Tetap Ingin 20 Persen
PARTAI Golkar akan mempertahankan ambang batas pengajuan calon presiden di atas angka 15 persen. Golkar menilai ambang batas tersebut yang pantas diterapkan pada Pilpres 2014 mendatang.
"Kalau kami lebih baik tetap 20 persen dan kalau bisa naik. Itu akan lebih simpel. Naiknya 25 persen oke. Tidak perlu diubah juga nggak apa-apa," kata Wakil Sekjen Partai Golkar, Nurul Arifin, Rabu (16/5).

Nurul mengatakan, Golkar lebih nyaman dengan calon presiden mendatang tidak lebih dari lima orang. "Saya pikir empat, maksimal lima itu sudah cukup, karena itu pun pasti dua putaran," ujarnya.

Menurut Nurul, bila capres dalam Pemilu 2014 lebih banyak lagi, tujuh atau sembilan bisa dibayangkan hiruk-pikuk pemilihan. "Buat saya itu kan hanya bargaining politik saja. Kenapa mereka tidak berkoalisi sebelumnya," tukasnya.

Nurul mengatakan, semangat perubahan seperti dalam Undang-Undang Pemilu sebenarnya untuk membuat sistem yang kompatibel dengan presidensil. "Semangatnya efisiensi, kemudian efektivitas pemerintahan maupun politik," tegasnya.

PARTAI Golkar akan mempertahankan ambang batas pengajuan calon presiden di atas angka 15 persen. Golkar menilai ambang batas tersebut yang pantas

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News