GoTransit Jadi Pilihan Utama Pengguna Kereta Jabodetabek

GoTransit Jadi Pilihan Utama Pengguna Kereta Jabodetabek
Pendapatan dan transaksi GOTO berpotensi naik berkat GoTransit. Foto Ilustrasi: Ricardo/JPNN.com

Terakhir, efisien pembayaran yang ditawarkan non-tunai dan konsumen bisa dengan mudah mengganti, membatalkan, serta membeli banyak tiket kereta.

“Inovasi GoTransit turut mendukung mobilitas rendah emisi dengan memfasilitasi masyarakat agar beralih dari kendaraan pribadi menuju layanan transportasi publik. Untuk masyarakat yang berada di area Jakarta Selatan bisa menikmati layanan kendaraan listrik dari Gojek sebagai salah satu pilihan moda transportasi rendah emisi dari dan ke stasiun KRL,” tambah Aditya.

Direktur Jenderal Perhubungan Darat, Kementerian Perhubungan, Hendro Sugiatno mengapresiasi langkah Gojek dalam menghadirkan GoTransit untuk memfasilitasi integrasi antar moda transportasi.

“Saya kira ini kolaborasi yang baik antara sektor swasta dan sektor publik. Masyarakat sudah familiar dengan layanan transportasi Gojek sebagai feeder atau layanan first-mile dan last-mile bagi transportasi publik. Ke depan kolaborasinya harus semakin banyak dengan moda transportasi lain, termasuk angkutan umum di berbagai daerah," tutur Hendro.(chi/jpnn)

Fitur GoTransit dari Gojek menjadi kanal digital pilihan utama para pengguna KRL Commuter Line untuk membeli tiket perjalanan.


Redaktur & Reporter : Yessy Artada

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News