Hartono: Ini Ibarat Partai Final Bagi Sriwijaya FC

 Hartono: Ini Ibarat Partai Final Bagi Sriwijaya FC
Tim Sriwijaya FC saat gelar sesi latihan. Foto: dokumen JPNN

Saat ini Persiba ada di peringkat 17 dengan modal 19 poin. Sementara Semen Padang yang kini memiliki 28 poin, bisa menjadi 43 angka di akhir musim jika mereka bisa memaksimalkan lima laga home dari 10 partai sisa.

Selanjutnya Perseru Serui dengan modal 22 poin, jika mampu menyapu bersih poin empat laga kandang bisa menjadi 34 di akhir musim.

Poin ini sama dengan milik Persiba. Lalu PS TNI bisa menutup persaingan musim ini dengan 38 poin asal mampu menyapu bersih empat home dari sembilan laga sisa.

Adapun Sriwijaya FC yang koleksi 28 angka bisa menutup musim ini di angka 40 jika sukses sapu bersih empat home dari sembilan laga sisa.

Jika hitungan matematika ini manjur, maka Sriwijaya FC selamat dari terjangan tsunami degradasi.

Sebab, Persiba dan Serui lah yang akan menemani Persegres Gresik United turun kasta musim depan.(cj11/kmd/ion)


Laga kontra Persela Lamongan pada pekan ke-25 Liga 1 di Stadion Bumi Sriwijaya, Selasa sore, ibarat partai final bagi Sriwijaya FC.


Redaktur & Reporter : Budi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News