Harusnya BK Merilis Absensi Anggota DPR Disertai Keterangan

Harusnya BK Merilis Absensi Anggota DPR Disertai Keterangan
Harusnya BK Merilis Absensi Anggota DPR Disertai Keterangan
JAKARTA – Anggota DPR dari Fraksi Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) Putih Sari mengapresiasi upaya Badan Kehormatan (BK) DPR yang telah membuka data absensi Wakil Rakyat sepanjang 2012. Menurutnya, langkah itu merupakan terobosan untuk meningkatkan kinerja anggota DPR.

Namun, catatan penting Putih Sari dalam data absensi itu, harusnya BK mencantumkan penjelasan atau alasan ketidakhadiran anggota DPR yang bersangkutan. Sehingga kata dia, masyarakat mendapat informasi yang utuh sehingga tidak mengesankan bahwa yang tidak hadir itu pemalas atau kinerjanya buruk.

 

“Terkesan semua anggota Dewan yang dicantumkan dalam daftar adalah pemalas dan buruk kinerjanya. Langkah BK sendiri patut diapresiasi di tengah desakan publik yang menuntut transparansi kinerja Wakil Rakyat di Senayan,” kata Sari di Gedung DPR, Jakarta, Kamis (16/5).

 

Putih Sari sendiri merasa dirugikan dengan pengumuman absensi yang tidak disertai keterangan ketidakhadiran. Apalagi dalam daftar itu, ia disebut memiliki tingkat kehadiran di bawah 50 persen dalam rapat paripurna.

 

JAKARTA – Anggota DPR dari Fraksi Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) Putih Sari mengapresiasi upaya Badan Kehormatan (BK) DPR yang telah

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News