Hasil Kejuaraan Dunia 2022: 5 Wakil Indonesia Melangkah Mulus, 2 Angkat Koper

Hasil Kejuaraan Dunia 2022: 5 Wakil Indonesia Melangkah Mulus, 2 Angkat Koper
Tunggal putra Indonesia Anthony Sinisuka Ginting saat berlaga melawan wakil Brasil Ygor Coelho (Brasil) pada babak pertama Kejuaraan Dunia 2022 di Tokyo Metropolitan Gymnasium, Jepang, Senin (22/8/2022). Foto: Humas PP PBSI

Wakil Indonesia berikutnya yang memastikan diri tampil di babak kedua Kejuaraan Dunia 2022 ialah Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati (ganda campuran) dan Gregoria Mariska Tunjung (tunggal putri).

Rehan/Lisa meraih kemenangan atas wakil Taiwan Lee Jhe Huei/Hsu Ya Ching dengan skor 21-14, 21-9, sedangkan Jorji -sapaan akrab Gregoria- menghajar Kirsty Gilmour (Skotlandia), 24-22, 21-7.

Wakil Merah Putih terakhir yang meraih kemenangan di hari pertama Kejuaraan Dunia 2022 ialah Siti Fadia Silva Ramadhanti/Ribka Sugiarto (ganda putri).

Pasangan berakronim SiRib itu menang dua gim langsung atas Chang Ching Hui/Yang Ching Tun (Taiwan) dengan skor 21-14, 21-8.(mcr16/jpnn)

Hasil pertandingan wakil Indonesia di Kejuaraan Dunia 2022

Lapangan 1

  • Tunggal putra: Anthony Sinisuka Ginting (6) vs Ygor Coelho (Brasil) 13-21, 21-15, 21-12.
  • Ganda putri: Siti Fadia Silva Ramadhanti/Ribka Sugiarto vs Chang Ching Hui/Yang Ching Tun (Taiwan) 21-14, 21-8

Lapangan 2

  • Tunggal putra: Ng Tze Yong (Malaysia) vs Chico Aura Dwi Wardoyo 21-16, 21-10
  • Ganda campuran: Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati vs Lee Jhe Huei/Hsu Ya Ching (Taiwan)
  • Tunggal putri: Gregoria Mariska Tunjung vs Kirsty Gilmour (Skotlandia) 24-22, 21-7
  • Tunggal putra: Jonatan Christie (7) vs Toma Junior Popov (Prancis) 21-9, 21-11
  • Tunggal putra: Kunlavut Vitidsarn (Thailand) vs Tommy Sugiarto 21-17, 21-10

Berikut hasil Kejuaraan Dunia 2022 hari pertama. 5 wakil Indonesia melangkah mulus, 2 angkat koper.


Redaktur : Dhiya Muhammad El-Labib
Reporter : Muhammad Naufal

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News