Hasil Munas PRSI: Anindya Bakrie 27, Wibisono 5

Hasil Munas PRSI: Anindya Bakrie 27, Wibisono 5
Anindya Bakrie (kiri) setelah terpilih sebagai ketua Umum PRSI pada Munas, Sabtu (27/2). Foto: Dok. PRSI

jpnn.com, JAKARTA - Munas Persatuan Renang Seluruh Indonesia (PRSI) akhirnya resmi memilih kembali Anindya Bakrie sebagai Ketua Umum PB PRSI untuk periode 2021-2025. Munas sendiri dilakukan secara virtual, Sabtu (27/2).

Dari 34 Pengprov PRSI yang hadir, hanya 33 yang memiliki suara. Satu Pengprov, Maluku, belum memiliki suara karena tak kunjung menyelenggarakan musyawarah provinsi.  

Anindya menang mutlak setelah mendapatkan 27 suara. Sementara, pesaingnya, Wibisono, hanya mendapatkan lima suara. Satu suara sisa dari Pengprov NTB ternyata memilih abstain.

Setelah perhitungan selesai, pimpinan sidang Mukrid Nasution langsung mengumumkan bahwa caketum dengan nama lengkap Anindya Novyan Bakrie sudah secara sah memenangkan kontestasi di Munas PRSI.

Selanjutnya, bersama tim formatur, Anindya akan menyusun kepengurusan PB PRSI 2021-2025. Sebagai Ketua Tim formatur Anindya didampingi Donna Faroek dari Kalimantan Timur dan Riswanda dari Jawa Timur.

"Kami mengucapkan terima kasih kepada Pak Wibisono dan jajarannya telah mengikuti Munas. Terima kasih kepada Pengprov yang memberikan kepercayaan untuk kembali menjadi Ketua Umum PB PRSI, dan juga panitia Munas," katanya, usai disahkan sebagai Ketua Umum PB PRSI.

Pria yang juga pengusaha itu memastikan, pihaknya akan secepatnya menyusun kepengurusan karena sudah ada pekerjaan besar untuk PRSI ke depan, yakni PON Papua 2021, SEA Games serta even lainnya.

"PRSI juga mendukung usaha pemerintah Indonesia untuk menjadi tuan umah Olimpiade 2032. Ini 11 tahun lagi dan kita sudah harus siapkan atletnya dari sekarang, tentu juga harus bekerja sama dengan pemerintah, NOC, KONI Pusat dan daerah serta Pengprov seluruh Indonesia," ungkapnya.(dkk/jpnn)

Anindya Bakrie menang mutlak dalam pemilihan Ketua Umum PRSI 2021-2025 saat Munas yang berlangsung virtual.


Redaktur & Reporter : Muhammad Amjad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News