Hasil Sprint MotoGP Catalunya Sukar Dipercaya, 3 Pemimpin Lomba Tumbang

Hasil Sprint MotoGP Catalunya Sukar Dipercaya, 3 Pemimpin Lomba Tumbang
Pecco Bagnaia (1) gagal finis di sprint MotoGP Catalunya. Foto: diambil dari motogp

jpnn.com - BARCELONA – Sprint MotoGP Catalunya di Circuit de Barcelona-Catalunya, Sabtu (25/5) malam WIB sepertinya bakal tak terlupakan.

Tiga pemimpin lomba tumbang.

Raul Fernandez yang tampil gila di awal balapan, memimpin lomba, tumbang di lap ke-4.

Pimpinan lomba lalu pindah ke tangan Brad Binder yang memenangi persaingan dengan Pedro Acosta.

Binder tak lama memimpin. Hanya selang dua lap setelah Raul Fernandez jatuh, Binder pun tumbang.

Francesco Bagnaia pun memimpin sprint setelah memenangi persaingan dengan Pedro Acosta.

Aleix Espargaro yang sejatinya pole position akhirnya memanas, menyalip Acosta dan berada di belakang Pecco Bagnaia.

Momen dramatis pun terjadi di lap terakhir. Pecco tumbang. Espargaro memimpin balapan.

Sprint MotoGP Catalunya sarat drama, sepertinya menjadi salah satu yang tak terlupakan di MotoGP.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News