Hasto Dorong Bobby Bangun RS Representatif agar Warga Sumut Tak Berobat ke Luar Negeri

Hasto Dorong Bobby Bangun RS Representatif agar Warga Sumut Tak Berobat ke Luar Negeri
Sekretaris Jenderal PDI Perjuangan (PDIP) Hasto Kristiyanto menghadiri acara Silaturahmi Kebangsaan di Medan, Sabtu (13/8). Foto: DPP PDIP

"Kalau kita datang ke Thailand, pasar-pasar tradisional di sana tidak berbau, makanannya enak-enak khas Thailand, lalu kenapa kita tidak bisa menyajikan itu," lanjut Hasto.

Doktor Ilmu Pertahanan itu mencontohkan mantan Bupati Banyuwangi Abdullah Azwar Anas yang memprioritaskan peningkatan kapasitas dan pelayanan dari setiap kepala desa.

Dengan begitu, kepala desa menjadi melek teknologi IT sehingga proses komunikasi berjalan dengan baik dan terjadi perubahan secara struktural yang luar biasa.

Hasto mengatakan pola-pola yang diterapkan Bupati Anas diharapkan bisa menjadi inspirasi bagi kepala daerah PDIP, termasuk di Kota Medan.

"Kemajuan di Kota Medan didorong. Kemajuan bagi masyarakat bukan bagi PDI Perjuangan semata," tandasnya.

Peserta Silaturahmi Kebangsaan berasal dari berbagai latar belakang antara lain Wali Kota Medan Bobby Nasution, sejumlah anggota DPR RI termasuk kalangan kampus dan tokoh masyarakat. (tan/jpnn)


Hasto Kristiyanto mengharapkan masyarakat di Sumatera Utara (Sumut) tidak berobat lagi ke luar negeri.


Redaktur & Reporter : Fathan Sinaga

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News