Hasto PDIP Ungkap Keyakinan, Pertemuan Megawati-Prabowo Pasti Akan Terjadi

"Tunggu momentumnya karena kemarin Pak Prabowo sedang mempersiapkan seluruh menteri-menterinya, meskipun ketika persiapan digembleng itu masih ada yang tidak sabar kemudian melakukan pencitraan di luar,” ujar Hasto.
Dia memberi sinyal bahwa pertemuan tersebut menjadi krusial karena pilkada serentak sedang dilaksanakan agar kontestasi bisa terlaksana kondusif.
"Ini menjadi suatu tampilan kinerja pertama dari pemerintahan Presiden Prabowo," kata pria yang hobi mendaki gunung itu.
Hasto percaya Prabowo punya komitmen membangun demokrasi secara berkeadilan setelah mendengar pidato Ketum Gerindra itu saat dilantik menjadi Presiden RI.
"Dengan pidato dari Presiden Prabowo kami percaya terhadap netralitas seluruh aparatur negara. Presiden Prabowo adalah presiden kita semua,” kata dia. (ast/jpnn)
Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto menyakini terjadinya pertemuan antara Presiden kelima RI Megawati Soekarnoputri dengan Presiden RI Prabowo Subianto. Kapan itu?
Redaktur : Elfany Kurniawan
Reporter : Aristo Setiawan
- Prabowo Percaya Hakim Bergaji Besar Tidak Bisa Disogok
- Lewat Aplikasi Ini, Perjalanan Dinas Bisa Lebih Terstruktur dan Transparan
- Momen Prabowo Singgung Kapolri-Panglima TNI: Wah, Alamat Enggak Diganti Nih!
- Dukung RUU Perampasan Aset, Prabowo Sentil Koruptor: Enak Saja Sudah Nyolong...
- Idrus Marham: Pembangunan Berjalan Sukses, Rakyat Ingin Prabowo Kembali Jabat Presiden RI
- Hadiah Prabowo Subianto Untuk Para Buruh Pada Momen May Day 2025