HDCI Tingkatkan Kesolidan dan Zero Accident

HDCI Tingkatkan Kesolidan dan Zero Accident
TIUP LILIN: Ketua HDCI Surabaya Tonny Wahyudi (tengah) bersama Ketua HDCI Jawa Timur Rudhy Wisaksono (dua dari kiri) meniup lilin kue ulang tahun HDCI ke-27. Foto Abdullah Munir/Radar Surabaya/JPNN.com

jpnn.com, SURABAYA - Seluruh cabang Harley Davidson Club Indonesia (HDCI) se-Indonesia merayakan hari jadinya ke-27 secara serentak, Kamis (25/5) pagi.

Kesolidan brotherhood serta zero accident masih menjadi misi utama HDCI seiring bertambahnya usia.

HDCI Surabaya tak mau kalah meriah dalam merayakan ulang tahun komunitas pecinta motor gede itu.

Pesta dilakukan dengan kopi darat sekaligus pemotongan tumpeng tanda rasa syukur bertempat di pelataran Showroom House of Bikers Surabaya (HOBIS), Jl HR. Muhammad, Surabaya.

Ketua HDCI Surabaya Tonny Wahyudi mengatakan, perayaan diikuti hampir seluruh member yang kini mencapai 287 orang.

“Sekitar 98 persen merapatkan diri untuk merayakan ultah ini sekaligus donor darah,” kata Tony seperti yang dilansir Radar Surabaya (Jawa Pos Group), Jumat (26/5)

Acara tersebut juga dihadiri beberapa pejabat Polda Jatim, hingga sejumlah awak media. Meskipun perayaan dilakukan sederhana, namun HDCI Surabaya optimistis membawa spirit yang besar.

“Perayaan ini dilaksanakan secara serentak di penjuru tanah air,” ujar Tonny.
Sebelum memulai acara, puluhan member HDCI Surabaya juga sudah antre sejak pagi untuk mendonorkan darahnya. Aksi sosial HDCI Surabaya ini juga menggandeng PMI Surabaya.

Seluruh cabang Harley Davidson Club Indonesia (HDCI) se-Indonesia merayakan hari jadinya ke-27 secara serentak, Kamis (25/5) pagi.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News