Heikal Dukung Keputusan Politik Ridwan Kamil untuk Masuk Golkar

Heikal Dukung Keputusan Politik Ridwan Kamil untuk Masuk Golkar
Sekretaris Jenderal Rekonsiliasi Masyarakat Indonesia (Sekjen Rekat Indonesia) Heikal Safar dan Gubernur Jabar Ridwan Kamil. Foto: dok Rekat Indonesia

jpnn.com, JAKARTA - Sekretaris Jenderal Rekonsiliasi Masyarakat Indonesia (Sekjen Rekat Indonesia) Heikal Safar memberi ucapan selamat untuk Gubernur Jabar Ridwan Kamil yang resmi bergabung di Partai Golkar.

Menurutnya, ucapan selamat itu sebagai bagian dari sikap saling hormat menghormati  dan menghargai setiap perbedaan dalam kehidupan sosial politik maupun kehidupan beragama.

"Saya selaku Sekjen Rekat Indonesia mengucapkan selamat dan sukses selalu atas bergabungnya Kang Emil ke Partai Golkar menempati posisi jabatan sebagai Wakil Ketua Umum Bappilu Partai Golkar," ujar Heikal di kantornya Seputar Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Kamis (19/1).

Heikal mengaku sangat mengagumi Ridwan Kamil yang biasa disapa Kang Emil, sebagai tokoh panutan yang sangat agamis.

Menurutnya, Kang Emil merupakan seorang pemimpin pemersatu bangsa - bangsa.

Dia juga bangga pada Ridwan Kamil yang merupakan arsitektur  dari Masjid Raya Al Jabbar yang indah dan megah di Provinsi Jawa Barat. 

"Maka bagi saya selaku Sekjen Rekat Indonesia beda partai politik itu merupakan Sunatullah untuk merekatkan bukan untuk menjatuhkan sehingga meskipun kita beda partai politik, persaudaraan sesama anak Bangsa tetap harmonis" tutur bakal Calon Wali Kota Bekasi 2024, Heikal Safar.

Heikal mengaku mendukung langkah Ridwan Kamil yang mendapatkan posisi sebagai Wakil Ketua Umum Bidang Penggalangan Pemilih dan co-chair Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) Partai Golkar.

Heikal Safar mengaku sangat mengagumi Ridwan Kamil sebagai tokoh panutan yang sangat agamis.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News