Hexia 2023: Whitesky Aviation Kerja sama Sewa Helikopter dengan Sejumlah Perusahaan

Hexia 2023: Whitesky Aviation Kerja sama Sewa Helikopter dengan Sejumlah Perusahaan
Layanan penerbangan helikopter Helicity yang disediakan oleh PT Whitesky Aviation. Foto: Antara

jpnn.com, TANGERANG - PT. Whitesky Aviation menjalin sejumlah kesepakatan bisnis melalui sewa helikopter dengan sejumlah perusahaan di Tanah Air.

Kerja sama tersebut terjalin dalam Helikopter Expo Asia (Hexia) 2023 yang digelar di Cengkareng Heliport (CHP).

CEO and Founder Whitesky Group, Denon Prawiraatmadja mengatakan sebagai pionir perusahaan helikopter di Tanah Air, pihaknya selalu berinovasi dan mengembangkan lini bisnis perusahaannya.

Tidak hanya menjadikan helikopter sebagI sarana transportasi semata, namun untuk menjadi sarana pendukung bisnis dan alat angkut kedaruratan, seperti evakuasi medis dari heliport ke rumah sakit.

“Kami bersyukur apa yang kami kembangan tersebut mendapatkan respons positif dari para calon customer Whitesky Aviation. Hal ini dapat dilihat dari respons mereka ingin memggunakan jasa kami melalui kerja sama yang kami lalukan. Dengan krebilitas kami siap memberika  layanan terbaik,” ujar Denon.

Whitesky Aviation memberikan sejumlah layanan seperti Heli City untuk sarana angkutan transportasi helikopter.

Dengan rute penerbangan khusus untuk VIP dengan 171 titik pendaratan dan titik lepas landas helikopter di Jabodetabek dan 53 titik pendaratan di Bandung Jawa Barat.

Lalu, ada Heli City Eexperience yang akan memberikan layanan yang bisa memberikan sensasi terbang di atas helikopter dengan durasi yang bervariasi di sekitar kota.

Whitesky Aviation memberikan sejumlah layanan seperti Heli City untuk sarana angkutan transportasi helikopter.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News