Hujan Deras dan Petir Bikin Latihan Persib Ditunda, Ini Jadwalnya

Hujan Deras dan Petir Bikin Latihan Persib Ditunda, Ini Jadwalnya
Persib Bandung membatalkan latihan ada Rabu (3/11/2022). Foto: ANTARA/HO-Persib

jpnn.com - Persib Bandung mengganti latihan pada Rabu (2/11/2022) menjadi Kamis (3/11/2022).

Penyebabnya, latihan Rabu yang dibatalkan karena hujan deras disertai petir terjadi di Stadion Siliwangi. Kondisi itu pun membuat jadwal libur pada Kamis ditiadakan.

Kepastian tidak meliburkan latihan pada Kamis itu diumumkan oleh Pelatih Fisik Persib Yaya Sunarya di situs resmi klub.

Dia menjelaskan program latihan Persib pada pekan ini sejatinya dilakukan sebanyak lima hari, kemudian dua hari lainnya diliburkan.

Latihan seharusnya berlangsung pada Senin, Selasa, Rabu, Jumat, dan Sabtu.

Adapun untuk Kamis dan Minggu, pelatih memberikan waktu libur agar pemain istirahat dan memulihkan kondisinya.

"Rabu kami latihan, tetapi kondisinya hujan deras disertai dengan petir. Untuk keselamatan, kami koordinasi dengan coach Luis Milla dan latihan diganti Kamis," kata Yaya.

Memang dengan belum pastinya kompetisi digelar kembali, pelatih hanya bisa memaksimalkan latihan dengan program umum kepada pemain.

Gara-gara hujan deras disertai petir, Persib Bandung batal latihan pada Rabu (2/11/2022)

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News