Hulk Termahal Musim Ini
Rabu, 05 September 2012 – 15:05 WIB

Givanildo Vieira de Souza atau yang lebih akrab disapa Hulk. Foto: Getty Images
Dilansir dari A Bola, nilai transfer yang sudah diterima Porto saat ini sebenarnya masih 85 persen pembayarannya. Masih ada 15 persen sisanya yang harus dibayar Zenit. Jika ditotal keseluruhan, maka nilai transfer Hulk bakal melonjak menjadi Rp 563,5 miliar atau Rp 60,1 miliar lebih tinggi dari Silva.
Baca Juga:
Dengan nilai sebesar itu, transfer Hulk menjadi rekor termahal yang pernah dilakukan klub Liga Portugal sepanjang sejarah. Bukan hanya itu, Hulk menjadi pemain berdarah Brasil termahal kedua. Rekor termahal masih dipegang Ricardo Kaka kala hengkang ke Real Madrid dengan nilai transfer Rp 779,3 miliar.
Masuknya Hulk bakal menjadi bekal Zenit untuk mengarungi kompetisi domestik atau level Eropa. Dalam babak penyisihan Liga Champions Eropa nanti, Zenit tergabung di Grup C bersama AC Milan, Anderlecht, dan Malaga. Makanya, sebelumnya pihak klub berupaya untuk secepatnya memastikan kontrak Hulk dan Witsel.
Zenit mengejar target sebelum 3 September kemarin sudah sepakat dengan Porto terkait dengan transfer tersebut. Supaya Hulk sudah bisa dimainkan di kompetisi Eropa. "Jadi, kami bisa memainkan kedua pemain itu bukan hanya di kompetisi domestik Rusia saja, tapi juga di Eropa," sebut Tsimmerman.
ST. PETERSBURG - Thiago Silva urung menjadi pemain termahal. Gelar itu akhirnya jatuh ke tangan Givanildo Vieira de Souza atau yang lebih akrab disapa
BERITA TERKAIT
- Membanggakan, Petarung BFC Dede Dina Rebut Sabuk One Pride Women Strawweight
- Semifinal Liga Champions Inter vs Barcelona: Lewandowski akan Mulai dari Bangku Cadangan
- 2 Kehilangan Persebaya Surabaya saat Imbang Kontra Persik Kediri
- Semifinal Liga Champions Inter vs Barcelona: Flick Tuntut Pemainnya Kurangi Kesalahan
- Bupati Sumedang Open 2025 untuk Regenerasi Atlet Berprestasi
- 2 Drifter GT Radial Bersinar di Indonesia Drift Series 2025