Ical Minta Gedung Baru DPR Lebih Sederhana
Sabtu, 02 April 2011 – 11:01 WIB

Ical Minta Gedung Baru DPR Lebih Sederhana
JAKARTA - Ketua Umum Partai Golkar Aburizal Bakrie mengatakan, pembangunan gedung baru DPR memang merupakan kebutuhan. Sebab, daya tampung gedung yang saat ini sudah tidak mencukupi. Senada, Ketua Fraksi Partai Demokrat Jafar Hafsah juga menyatakan, kalau pihaknya siap bersama-sama membahas ulang proyek tersebut. "Tapi, bahwa sesungguhnya proyek tersebut sudah sesuai prosedur yang ada itu tidak terbantahkan," ujar Jafar.
"Perlu ada (gedung baru) tapi tidak perlu mewah," kata Aburizal usai menghadiri pembukaan Rapimnas Kadin di Hotel Ritz Carlton, Jumat (1/4).
Namun, Ical-sapaan Aburizal- setuju jika rencana pembangunan gedung baru bagi wakil rakyat itu dibahas ulang untuk menentukannya sesuai kebutuhan. "Kita tinjau kembali itu. Dibuat lebih sederhana lagi," ujarnya.
Baca Juga:
JAKARTA - Ketua Umum Partai Golkar Aburizal Bakrie mengatakan, pembangunan gedung baru DPR memang merupakan kebutuhan. Sebab, daya tampung gedung
BERITA TERKAIT
- Sidang Kabinet Seharusnya Bahas Persoalan Bangsa, Bukan Ijazah Palsu
- Nilam Sari Harapkan Sisdiknas Baru Atasi Kesenjangan Pendidikan di Daerah 3T
- Pengamat: Masyarakat Tak Rela Prabowo Terkontaminasi Jokowi
- Kepala BGN Curhat kepada DPR: Seluruh Struktural Kami Belum Menerima Gaji
- Wasekjen Hanura Kritik Pertemuan Erick Thohir dengan KPK dan Kejagung Soal UU BUMN
- Kelompok DPD RI di MPR Dorong Agenda Perubahan UUD 1945 pada 2026